Day#2
Kalender Puasa
Minggu Ketiga
Lelah illa Lillaah
Setelah seharian berkecimuk dengan segala kegiatan dan aktifitas di rumah akhirnya tibalah malam yang tandanya waktu istirahat telah tiba, seperti biasa saya ngobrol dulu sebentar dengan suami menceritakan perkembangan segala aktifitas anak anak dan keluh kesah selama sehari ini, sakit inilah sakit itulah dll.
Suami hanya tersenyum sambil sesekali sini abi pijitin... Tak lupa abi pun memberikan beberapa nasihat agar keluhannya tidak terlalu berlebihan di utarakan banyak mengeluh itu tidak baik bisa menggugurkan niat baik kita😞kembali saya segera istighfar mengucapkan terimakasih kasih kepada suami yang masih setia mengingatkan segalanya.
Ya Allah sejauh manakah mata ini memandang nikmatmu?
Ya Rob sejauh manakah hati ini memuji segala pemberianmu?
Akh mak... Tak perlu lagikah engkau mengeluh, bebaskan saja nikmati prosesnya biarkan Allah yang menentukan hasilnya... Allah tak butuh pengakuan bagaimana dirimu melakukan ini itu karena Dia melihatmu... Usahlah Engkau tunggu pujian manusia, usahlah kau fokuskan kepada keburukan keburukan mu kesalahan kesalahan anak anakmu, usahlah kau lihat teman temanmu, tetangga tetanggamu, kita itu punya keunikan masing masing dan jalan hidup masing masing...
Bebaskan keluh kesah
Fokus pada kelebihan
#Day2
#Kalenderpuasa
#Mingguketiga
#Kelaskepompong
#BundacekatanIIP
#Buncekbatch1
#Institutibuprofesional